Couldn’t load XPCOM Firefox Tidak Bisa Dibuka Ini Solusinya
Firefox saya tiba-tiba error, muncul tulisan Couldn’t load XPCOM. Hal ini terjadi setelah saya install beberapa software dari internet. Padahal aplikasi yang saya install termasuk aplikasi dari website terpercaya dan bebas dari segala bentuk virus dan komponen perusak komputer.
Error pada firefox ini bisa muncul karena ada program lain yang crash dengan program firefox. Bisa juga karena hal lainnya yang belum diketahui hingga saat ini.
Couldn’t load XPCOM
Setelah saya browsing internet dan melakukan uji coba sendiri terhadap komputer saya, saya dapat menemukan solusi yang tepat bagi error pada firefox kali ini. Berikut ini solusinya.
Solusi Pertama
1. Buka folder C:\Program Files dan C:\Program Files (x86)
2. Delete folder Mozilla atau Firefox.
3. Jika ada folder Mozilla Thunderbird, jangan di-delete.
4. Download aplikasi firefox yang terbaru dari website resminya.
5. Install aplikasi firefox seperti biasa.
Solusi Kedua
1. Download aplikasi firefox terbaru.
2. Uninstall aplikasi firefox.
3. Install aplikasi firefox yang terbaru.
4. Restart komputer.
Solusi Ketiga
1. Tutup semua aplikasi.
2. Simpan semua kegiatan di komputer.
3. Restart komputer.
Demikian solusi singkat jika firefox tiba-tiba tidak bisa dibuka atau dijalankan dan muncul pop-up "Couldn’t load XPCOM". Semoga bermanfaat.
Tags :